Putri Konglomerat Tewas Bersama 7 Temannya usai Pesta Lajang, Dua Hal Ini Masih Misterius


Black box atau kotak hitam dari pesawat yang mengangkut Mina Basaran sudah ditemukan.

Pesawat pribadi jatuh di pegunungan Zagros, Iran pada Minggu (11/3/2018).

Dilansir Kompas.com AFP melaporkan, pejabat Turki dan Iran menyatakan ada 8 penumpang dan tiga orang awak ketika pesawat tersebut jatuh di selatan Iran.

Pesawat tersebut membawa sosialita sekaligus putri seorang pengusaha papan atas dan teman-temannya menuju ke Istanbul dari Sharjah, Uni Emirat Arab.

Pesawat Bombardier Challenger 604 itu merupakan milik konglomerat Turki Huseyin Basaran.

Media di Turki melaporkan Mina Basaran (28), putri dari Huseyin, membawa 7 temannya ke Dubai menjelang hari pernikahannya bulan depan.

"Menurut informasi terakhir, bangkai pesawat dan jenazah telah ditemukan. Mereka akan dibawa turun dari gunung saat matahari terbit," tulis kepala organisasi Palang Merah Turki di Twitter.

Pesawat lepas landas pukul 17.16 waktu setempat, dan mengilang dari radar beberapa jam kemudian.

Sementara, penyebab kecelakaan belum diketahui segera.

Beberapa laporan, pesawat jatuh ketika hujan deras mengguyur kawasan pegunungan.


Huseyin Basaran merupakan mantan wakil ketua klub sepak bila Trabzonspor yang berlaga di liga sepakbola Turki.

Dia memiliki bisnis di bidang energi, keuangan, konstruksi, makanan, dan pariwisata.

Basaran memiliki blok apartemen mewah di Istanbul, yang diberi nama Mina Towers, seperti nama putrinya.

Mina sempat memajang foto di Instagram sehari sebelumnya. Gambar yang diunggahnya menunjukkan dia dikelilingi teman-temannya yang tersenyum dan mengenakan kaca mata hitam.

Foto itu diambil dari hotel mewah One and Only Royal Mirage di Dubai.


Dikutip dari abc.net.au, penyidik telah menemukan kotak hitam dari jet tersebut.

Hujan lebat dan angin di pegunungan saat pencarian membuat helikopter tak dapat mendarat.

Menurut FlightRadar24 lebih dari satu jam penerbangan pesawatr dengan cepat turun dalam hitungan menit.

Masih belum jelas penyebab dari kecelakaan tersebut.

Ada seorang saksi yang mengatakan Bombardier CL604 terbakar sebelum menabrak gunung tersebut.

Kotak hitam ini tentu membantu penyidik mengumpulkan data-data.

Di akun Mina Basaran tak ada foto dirinya bersama calon suami yang akan menikahinya bulan depan.

Mina malah lebih sering mengunggah foto bersama sang adik, Can Basaran.



Lalu siapa yah calon suami Mina Basaran ?

Share :
close